JELANG PERAYAAN NATAL POLRES TULUNGAGUNG TINGKATKAN PENGAMANAN GEREJA
Serukaltim.com – Tulungagung, Minggu, 01 Desember 2019 Polres Tulungagung melaksanakan pengamanan kegiatan keagamaan/ibadah dalam rangka memberikan rasa aman pada jamaat Gereja saat menjalankan ibadah.
Sesuai Standart Operasional Prosedur (SOP) Personil yang terlibat pengamanan melaksanakan apel terlebih dulu dilokasi yang sudah ditentukan dipimpin Perwira Pengendali.
Sebelum Jemaat Berdatangan, petugas pengamanan melaksanakan sterilisasi didalam maupun diluar gereja.
Kapolsek Tulhngagung Kota Kompol Rudi, SH salah satu perwira pengendali pengamanan gereja mengatakan, ” Sterilisasi didalam dan diluar gereja kita lakukan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan para jamaat dalam melaksanakan ibadah, ” Terangnya (NN95)